Foto : Ketua PAC GP Ansor Punggelan Bersama Jajarannya dalam Acara Konferensi Ranting Ansor Danakerta
Banjarnegara, wartaindonesianews.co.id -- Setelah Konferancab beberapa pekan yang lalu setelah terbentuk Pengurus Harian PAC GP Ansor Punggelan, Ketua terpilih trus bergerak untuk galar Konferensi Ranting, pada hari malam hari ini giliran di Ranting Ansor Danakerta, tepatnya hari Sabtu (08/06/2024).
Konferensi Ranting Ansor Danakerta yang bertempat di Aula Masjid Al-Fallah Cibungur Danakerta, acara Konferensi Ranting Ansor tersebut di hadiri Pengurus NU dari Jajaran Rois Syuriah Kyai Ahmad Suja'i.
Ketua Ranting Danakerta, Wawan dalam sambutanya menyampaikan pertanggung jawabannya selama menjabat jadi Ketua Ranting Ansor Danakerta.
Juga menyampaikan terimakasih kepada semua Pemuda Ansor yang sudah berjuang untuk Agama dan Bangsa, semoga Ansor kedepan lebih baik dalam kegiatannya.
Harapan kami siapa saja yang nantinya terpilih semoga bisa melanjutkan program kerja kami yang sudah di rencanakan.
Hingga Ansor Ranting Danakerta semakin maju, semakin solid dalam menjalankan program Ansor, karena Ansor merupakan bagian pejuang NU, dan Ansor merupakan tualang punggungnya NU, maka kami sampaikan bahwa maju mundurnya NU ya tergantung kepada Pemuda Ansor,"pungkasnya.
Endan Catur Hermawan Ketua PAC GP Ansor Punggelan dalam sambutanya mengajak kepada semua Pemuda Ansor Ranting Danakerta, agar supaya benar-benar menjaga dan mengembangkan ajaran Akhli Sunah Waljama'a, dan harus tetap menjaga NU dari orang-orang yang mau menghancurkan NU.
Kita semua mengaku bahwa NU adalah organisasi terbesar di Indonesia dan Alhamdulillah sekarang NU Sudah merambah ke mancanegara, maka diri itu sudah sewajibnya kita menjaga ajaran Akhli Sunah Waljama'ah tersebut.
Dan kami mohon kepada siapapun yang nantinya terpilih menjadi Ketua Ranting Ansor Danakerta, semoga bisa menjalankan program yang belum selesai oleh kepemimpinan terdahulu.
Harapan kami Ansor Danakerta khususnya dan umumnya Punggelan bisa lebih maju dalam segala bidang kegiatan yang bersifat manfaat untuk umat.
Terakhir kami sampaikan selamat atas terpilihnya Ketua Ranting Ansor Danakerta sahabat Sohibul Iman, semoga bisa amanah dan juga bisa membawa harum Ansor," tuturnya.
Ustadz Sohibul Iman ketua terpilih menyampaikan terimakasih kepada semua sahabat Ansor Ranting Danakerta yang sudah memilih saya menjadi Ketua Ranting Ansor Danakerta.
Karena saya belum paham dalam organisasi maka saya mohon kepada senior-senior saya untuk membimbing saya dan jangan bosan-bosan untuk mengingatkan saya dalam menjalankan roda organisasi.
Juga saya mohon doanya agar supaya saya bisa amanah dalam mengemban tugas sebagai Ketua Ranting Ansor Danakerta ini," tutupnya.
Pewarta: Sri Nuraeni
Editor: Nur Soleh
Posting Komentar