Pekalongan , wartaindonesianews.co.id — Dalam rangka menyambut Hari Santri Nasional 2024, MWC NU Kecamatan Paninggaran menggelar Lomba Santri Nasional yang berlangsung di Empat lokasi berbeda: Masjid Al-Istiqomah Godang Paninggaran, MTs Salafiyah Paninggaran, Bale Desa Paninggaran dan TPQ Godang Paninggaran.
Tujuan dari lomba ini adalah untuk mencari bibit-bibit dai yang dapat meneruskan perjuangan para ulama terdahulu. Lomba ini mencakup beberapa cabang perlombaan, antara lain pidato, adzan dan sholat Subuh berjama'ah, cerdas cermat, membaca kitab Fathul Qarib, hafalan Nadhom Imriti Tartil Qur'an, hafalan Aqidathul awam dan Khitobah.
Alhamdulillah, acara ini berjalan lancar sesuai rencana. Para peserta lomba menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam menampilkan karya terbaik mereka. Salah satu guru pembimbing mengungkapkan harapannya agar para peserta tidak hanya meraih juara, tetapi juga dapat melanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi.
Dengan semangat juang yang menggebu, acara ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat tali silaturahmi antar santri dan menguatkan komitmen terhadap nilai-nilai keagamaan. Semoga melalui kegiatan ini, generasi penerus dapat terus mengabdikan diri untuk agama, bangsa dan Negara.
Pewarta: Aryanto
Editor: Nur S
Top, markotop
BalasHapusSemoga berkah ilmu, berkah amal, berkah akherat.
Posting Komentar