Banjarnegara, wartaindonesianews.co.id --Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara baru-baru ini menggelar Sayembara Aksimu Keren 2024. Sayembara Inovasi Manajemen Sekoah ini dibagi menjadi tiga tahap. Tahap pertama yakni pengumpulan naskah diikuti oleh sebanyak 62 sekolah menengah pertama negeri dan swasta se Kabupaten Banjarnegara.
Dari 60 naskah terpilih 15 sebagai 10 sekolah dengan skor tertinggi dan kemudian menjadi 6 besar. Enam besar inilah kemudian diberikan kesempatan bagi kepala sekolah untuk melakukan presentasi di hadapan dewan juri selama 10 menit. Tahap final digelar Rabu, 9 September di aula Dindikpora kabupaten Banjarnegara.
SMP Negeri 1 Banjarnegara seperti tahun 2023 tetap unggul meraih Juara I, disusul oleh SMPN 1 Batur, SMPN 3 Pagedongan, 5 SMPN 1 Pejawaran, dan SMPN 4 Satu Atap Bawang.
Kepala SMP Negeri 1 Banjarnegara, Masduki Rahmat memaparkan Manajemen PASTI untuk Mewujudkan SMP N 1 Banjarnegara yang aman. nyaman, menyenangkan, dan inklusif. Menurutnya Manajemen ini lahir tidak lepas dari Nilai Raport Sekolah yang mengalami penurunan dalam hal Kemampuan Numerasi Murid, Kualitas Pembelajaran, dan Kondisi Keamanan Sekolah.
Melihat kekurangan ini Kepala dan segenap stakeholder sekolah lantas berintropeksi diri sambil memilah sumber daya atau aset yang dimiliki oleh sekolah untuk melakukan pembenahan sehingga Nilai Raport Sekolah dapat ditingkatkan secara keseluruhan.
Setelah melakukan analisis SWOT dan memperhatikan potensi sumber daya yang ada lantas SMP Negeri 1 Banjarnegara bersepakat melakukan Inovasi Manajemen PASTI untuk Mewujudkan Sekolah yang aman, nyaman, menyenangkan, dan inklusif.
Kedua, Manajemen Aman-bahwa seluruh proses layanan pendidikan di sekolah selalu mengedepankan aspek keamanan dan kenyamanan, anti bulyying dan pelecehan baik sesama guru, guru kepada peserta didik maupun sesama peserta didik.
Ketiga, Manajemen Student-Agency dimana seluruh proses pendidikan yang ada di sekolah berpusat pada peserta didik. Aspirasi dan suara hati mereka didengar dan hormati oleh pihak sekolah untuk kualitas pelayanan yang makin baik.
Keempat, Manajemen Terdiferensiasi-Sesuai tuntutan Kurikulum Merdeka, proses pembelajaran yang ada di sekolah selalu menghargai keberagaman peserta didik sehingga para guru terdorong untuk selalu kreatif dan inovatif dalam proses dan evaluasi pembelajaran sesuai kebutuhan peserta didik.
Kelima, Manajemen Inovatif-di tengah gempuran kemajuan teknologi dan informasi, SMP N 1 Banjarnegara mengedepankan sikap inovatif di kalangan guru agar proses pembelajaran selalu menarik dan berdaya guna sesuai dengan keinginan peserta didik dan berbasis ICT.
Lebih lanjut Masduki Rahmat menegaskan bahwa Manajemen PASTI efektif karena terimplementasikan dalam berbagai kebijakan sekolah termasuk pemahaman guru terhadap kurikulum merdeka, proses pembelajaran yang berpihak pada peserta didik, tata kelola sarana prasarana yang efektif untuk mendukung pelayanan pendidikan, dan penguatan peran serta peserta didik, orang tua, dan stake holder dalam mendukung program sekolah.
Puncaknya, berkat Manajemen PASTI pada tahun pelajaran 2023/2024 Nilai Raport Mutu SMP Negeri 1 Banjarnegara mengalami peningkatan yang cukup signifikan dalam 3 aspek yang dulunya mengalami penurunan.
Pencapaian ini dikuatkan dengan berbagai prestasi SMP N 1 Banjarnegara baik di tingkat Kabupaten, Provinsi, maupun Nasional.
Pewarta : Sri Nuraeni
Editor: Nur S
Posting Komentar